8 Cara Menstabilkan Jaringan Internetmu

Dalam penggunaan internet, koneksi atau kecepatan internet tentulah sangat penting untuk mengakses segala sesuatu yang kita inginkan. Nah, karena itu kita akan membahas cara untuk menstabilkan jaringan internet mu!

#MoveWithMoove

cara menstabilkan jaringan

Seringkali mungkin berpikir bagaimana cara menstabilkan jaringan di kala koneksi internetmu membuatmu ingin marah karena lemot sekali dan juga tak mendukung pekerjaan atau game yang sedang kamu mainkan.

Nah, pada kesempatan kali ini, kami akan membahas tentang 8 cara untuk menstabilkan jaringan internetmu yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan kualitas jaringan internetmu. Simak baik-baik, ya.

Cara Menstabilkan Jaringan Internet dengan Mudah

Di bawah ini akan kami paparkan 8 cara menstabilkan jaringan internet dengan mudah dan simpel.

Jika kamu selama ini mengalami banyak kendala terkait jaringan internetmu, maka artikel kami ini adalah artikel yang dapat menolongmu. Nah, mari kita simak bersama cara menstabilkan jaringan internet.

1. Pilih Provider Berkualitas

Cara menstabilkan jaringan internet yang pertama adalah dengan menggunakan internet provider yang sudah terjamin kualitasnya.

Untuk ponsel, pilihlah yang network coveragenya sudah baik di daerah tempat tinggal atau tempat kerjamu. Terkadang untuk WiFi kita tidak dapat memilih karena keterbatasan provider WiFi yang tersedia di lokasi tertentu.

Namun, jangan khawatir, kamu masih bisa mengakalinya dengan berbagai macam trik lain di bawah.

2. Gunakan Jaringan 4G LTE atau 5G

Cara menstabilkan jaringan lainnya adalah dengan menggunakan jaringan 4G LTE atau jika di daerahmu sudah mendukung jaringan 5G maka gunakanlah jaringan yang terbaru tersebut.

Untuk menjalankan langkah ini, kamu juga perlu mengecek apakah perangkatmu sudah mumpuni untuk jaringan 5G. Namun, jika tidak, jaringan 4G LTE pun sudah cukup.

3. Pakai Ethernet Bukan WiFi

Kamu juga dapat memakai ethernet instead of WiFi sebagai cara menstabilkan jaringan internetmu.

Hal ini cukup berpengaruh karena dengan menggunakan ethernet, kamu akan terhubung secara langsung sehingga koneksi yang diberikan akan lebih stabil dan juga cepat.

Kamu dapat menggunakan kabel LAN atau menggunakan kabel data ponsel dan mengatur koneksi secara ethernet di pengaturan ponselmu.

4. Pilih Jaringan WiFi 5 GHz atau 6 GHz

Jika kamu tidak punya kabel LAN, tidak masalah, kamu masih dapat menggunakan cara menstabilkan jaringan dengan cara memilih jaringan WiFi berfrekuensi 5 atau 6 GHz.

Jaringan tersebut memang diakui lebih cepat jika dibandingkan dengan WiFI yang memiliki frekuensi hanya 2,4 GHz.

5. Cek Kecepatan Internet

Cara menstabilkan jaringan yang selanjutnya adalah dengan secara berkala mengecek kecepatan internetmu.

Kamu dapat melakukannya lewat situs-situs seperti fast.com besutan Netflix atau juga speedtest.net. Pastikan juga kecepatan internetmu sesuai dengan opsi internet yang kamu beli atau berlangganan.

Misalnya kamu berlangganan internet dengan kecepatan 100 Mbps, maka seharusnya kecepatan internetmu akan berkisar di angka tersebut. Jika tidak, kamu dapat menanyakannya ke provider internet tempatmu berlangganan.

6. Tutup Browser dan Aplikasi yang Tidak Diperlukan

Menutup browser dan aplikasi yang sedang tidak terpakai juga merupakan salah satu cara menstabilkan jaringan.

Pasalnya, jika kamu tidak menutupnya, maka koneksi internetmu akan terbagi ke aplikasi-aplikasi lain dan dan juga browser yang padahal tidak sedang kamu gunakan.

Aplikasi yang sedang kamu gunakan pun nantinya hanya akan mendapat kecepatan internet yang sudah terbagi dengan aplikasi lain tadi.

7. Pilih Lokasi Server Terdekat

Cara menstabilkan jaringan internet selanjutnya adalah dengan memilih lokasi server terdekat dari tempatmu berada. Hal ini berlaku dalam game dengan server berbeda.

Misalnya saat memainkan Genshin Impact, kamu akan dihadapkan pada pilihan untuk memilih servermu. Ada server Asia, Amerika, Eropa, dan lainnya.

Sebenarnya kamu bebas untuk memilih server yang mana saja, namun hal tersebut nantinya akan berpengaruh pada kecepatan dan kestabilan internetmu. Maka dari itu, pilihkan server yang paling dekat saja ya.

8. Restart Router dan Perangkat

Cara menstabilkan jaringan terakhir dalam rekomendasi kami kali ini adalah dengan melakukan restart pada router ataupun juga pada perangkat yang kamu gunakan.

Hal tersebut dikarenakan seperti halnya manusia, router yang bekerja secara terus-menerus juga terkadang perlu beristirahat atau direfresh sehingga kamu perlu untuk merestart routermu sesekali.

Kamu juga perlu melakukan restart terhadap perangkat yang kamu gunakan, seperti HP atau tablet agar koneksi internet yang didapatkan dapat lebih maksimal.

Catatan Editor

Selain 8 cara di atas, kamu juga bisa membuat jaringan internet stabil dengan menggunakan Moove VPN.

Dengan Moove VPN koneksi internet akan lebih lancar juga loh! Tapi tenang saja, privasi kamu akan tetap aman karena data pribadi kamu tidak dapat dilacak atau dimata-matai.

Nah, kamu bisa dapatkan Moove VPN secara gratis di bawah ini!

Google Play

Nah, 8 tips-tips di atas merupakan cara menstabilkan jaringan internetmu. Tentunya bukan merupakan hal yang sulit dilakukan, ya.

Ada tips-tips yang berlaku permanen seperti pemilihan provider internet, namun ada pula yang berlaku secara temporer seperti restart router dan perangkat dan juga mengecek kestabilan internet di situs-situs pengecekan secara berkala.

Agar mendapat hasil yang lebih maksimal, maka kamu hendaknya dapat melakuakn semua tips-tips di atas. Nah, selamat mencoba dan semoga dengan ini jaringan internetmu dapat semakin stabil dan bebas gangguan ya.


Artikel Lainnya


perbedaan proxy dan vpn

Perbedaan Proxy Dan VPN yang Perlu Diketahui

Meskipun mempunyai fungsi yang sama, yaitu dapat menyembbunyikan IP address,…
cara menghapus cache

Cara Menghapus Cache di HP & PC yang Mudah

Beberapa dari kamu mungkin masih ada yang kebingungan mengenai cara…
ipconfig flush dns

Cara Melakukan Flush DNS Cache di Berbagai OS

Pertama-tama, mungkin kamu masih asing dengan istilah flush DNS serta…