10 Game Android Indonesia yang Penuh Keseruan!

Jika kamu merupakan penggemar game, kamu harus mencoba game android karya anak bangsa nih! Yuk disimak 10 game android Indonesia yang seru!

#MoveWithMoove

game seru android

Di tengah maraknya game android yang muncul dan bisa kamu download di Google PlayStore, siapa yang mengira ada banyak pula game android Indonesia seru yang bisa kamu mainkan.

Eits, jangan salah dulu, game developer Indonesia sudah mengalami banyak kemajuan selama beberapa tahun terakhir. Game-gamer yang mereka buat pun tak kalah menarik dengan game keluaran luar negeri.

Nah, kali ini kami akan membahas 10 rekomendasi game android Indonesia yang seru untuk kamu mainkan.

Game Android Indonesia dengan Berbagai Macam Genre

Game Android Indonesia hingga saat ini pun sudah hadir dalam beraneka ragam. Mulai dari genre komedi, slice of life, RPG, adventure, bahkan horror.

Wah, tentunya penasaran sekali ya, game-game buatan Indonesia apa sajakah yang dapat kamu mainkan di perangkat android kesayanganmu. Yuk, kita simak bersama game-game di bawah ini.

1. Citampi Stories: Cinta & Hidup

Game android Indonesia rekomendasi kami yang pertama adalah Citampi Stories: Cinta & Hidup.

Game garapan studio Ikan Asin Production ini merupakan game android dengan genre RPG atau role play game di mana kamu akan menjalani peran sebagai salah satu karakter di dalam game tersebut.

Dalam game ini, sesuai judulnya, cerita akan berfokus pada kehidupan sehari-hari dan juga kisah cinta antara karaktermu dengan karakter love interest pilihanmu di dalam game.

2. Lokapala

Game android Indonesia selanjutnya merupakan game yang dirilis oleh Anantarupa Studios dan Melon Indonesia Games.

Game yang mengklaim sebagai the first MOBA from Indonesia ini resmi diluncurkan pada tahun 2020 lalu.

Secara keseluruhan game ini cukup mirip dengan Mobile Legend dan tampilan yang diberikan pun cukup meyakinkan para pemainnya bahwa game yang satu ini bukanlah game abal-abal.

3. When the Past Was Around

When the Past Was Around adalah salah satu game android Indonesia dengan genre puzzle yang dapat kamu mainkan saat waktu santaimu.

Game ini menceritakan peristiwa di masa lalu dan cocok untuk kamu mainkan jika sedang ingin bergalau-ria. Soundtrack yang mellow dan indah dari ini pun menambah mood dalam memainkan game ini.

Catatan Editor

Jangan lupa gunakan Moove VPN untuk merasakan pengalaman bermain yang lebih menyenangkan. Dengan Moove VPN koneksi internet kamu akan lebih lancar dan stabil, sehingga dapat bermain tanpa hambatan.

Yuk download Moove VPN di bawah ini secara gratis!

Google Play

4. Juragan Kost

Dalam game android Indonesia bernama Juragan Kost ini, kamu akan berperan sebagai ibu kos yang bertugas untuk menagih uang sewa kos kepada penyewa kosan.

Jika uang sudah terkumpul dalam jumlah tertentu, maka kamu akan dapat membuat renovasi atau upgrade
kamar dan fasilitas kosanmu.

Kamu juga akan bertemu dengan berbagai macam penyewa kos dalam game ini.

5. Bubur Ayam Express

Game android Indonesia kali ini bertemakan kuliner. Siapa yang tidak mengenal bubur ayam. Menu wajib sarapan ini pun tak lepas sebagai inspirasi game developer Indonesia untuk dibuat ke dalam bentuk game.

Dalam Bubur Ayam Express, kamu kan menjalani peran sebagai seorang tukang bubur dengan berbagai macam pelanggan serta pesanan yang berbeda-beda.

6. Selera Nusantara: Chef Restaurant Cooking Games

Game Android Indonesia selanjutnya masih dengan tema kuliner, namun kali ini Selera Nusantara: Chef Restaurant Cooking Games hadir dengan berbagai jenis warung makanan.

Kamu akan mendapatkan kesempatan untuk berperan menjadi pemilik berbagai macam warung dan restoran dengan berbagai macam menu khas nusantara yang disediakan.

Visual yang ditampilkan pun unik dan menggugah selera. Ups, salah-salah kamu justru akan dibuat keroncongan saat memainkan game yang satu ini hihi.

7. Bus Simulator Indonesia

Bus Simulator Indonesia merupakan salah satu game android Indonesia yang tekenal. Busmania Indonesia tentunya wajib mencicipi game yang satu ini.

Kepopuleran game ini pun juga salah satunya didapat dari peristiwa Om Telotet Om yang sempat viral beberapa waktu lalu.

Dalam Bus Simulator Indonesia, kamu akan berkesempatan mengemudiakn sebuah bus dan menjalani tantangan-tantangan yang diberikan. Rute-rute yang dihadirkan pun sangat khas rute bus Indonesia.

8. Tebak Gambar

Jika kamu adalah seorang pecinta teka-teki, maka game android Indonesia bernama Tebak Gambar adalah game yang cocok kamu mainkan.

Dalam game ini kamu akan diberikan teka- teki berupa beberapa gambar yang dapat kamu susun dengan petunjuk tertentu untuk menebak sebuah kata dalam bahasa Indonesia.

Kamu pun akan memutar otak dan terkadang tertawa sendiri dengan teka-teka yang menghibur ini.

9. Pocong Adventure

Jangan salah sangka dulu, game android Indonesia yang satu ini bukanlah merupakan game horror meskipun judulnya adalah Pocong Adventure.

Dalam game ini, sosok si ocong justru digambarkan sebagai sosok yang cute dan kamu pun akan menjalankan pocong dalam petualangan dengan berbagai tantangan yang ada.

Game ini bisa dibilang mempunyai gameplay yang cukup mirip dengan Super Mario, game legendaris Nintendo.

10. On Time

Game android seru terakhir dalam daftar rekomendasi kami adalah sebuah game horror yang cocok untuk kamu si pecinta horror.

Game developer Indonesia pun juga mempunyai survival horror yang dapat kamu mainkan di smartphone androidmu.

Dalam game ini kamu akan diuji keberanian dengan tugas-tugas mengumpulkan barang-barang yang hilang dan mencari tahu kisah di baliknya dengan lokasi-lokasi yang membuat bulu kuduk berdiri.

Download On Time di bawah ini!

Google Play

Nah, 10 game-game di atas merupakan game android Indonesia rekomendasi kami yang dapat kamu mainkan selama waktu luangmu.

Berbagai macam genre game yang ada tentunya mendukungmu untuk main game dengan mood yang berbeda-beda. Nah, mari kita support game developer Indonesia dengan memainkan game-game apik buatan mereka.


Artikel Lainnya


perbedaan proxy dan vpn

Perbedaan Proxy Dan VPN yang Perlu Diketahui

Meskipun mempunyai fungsi yang sama, yaitu dapat menyembbunyikan IP address,…
cara menghapus cache

Cara Menghapus Cache di HP & PC yang Mudah

Beberapa dari kamu mungkin masih ada yang kebingungan mengenai cara…
ipconfig flush dns

Cara Melakukan Flush DNS Cache di Berbagai OS

Pertama-tama, mungkin kamu masih asing dengan istilah flush DNS serta…