Macam-macam Kabel Jaringan yang Perlu Kamu Tau!

jika kamu suka merakit sesuatu yang menggunakan kabel jaringan, sebaiknya kamu membaca artikel di bawah in i terlebih dahulu. Di sini kami akan membahas macam-macam kabel jaringan yang perlu kamu ketahui. Yuk disimak!

#MoveWithMoove

macam-macam kabel jaringan

Ada berbagai macam-macam kabel jaringan yang ada. Mungkin kamu sudah pernah mendengar beberapa, mungkin juga belum. Nah, apa sih yang dimaksud dengan kabel jaringan dan juga fungsinya itu?

Mengapa menjadi penting bagi kita untuk mengetahuinya? Hal-hal tersebut akan kami bahas lebih lanjut di bawah ini, ya.

Macam-macam Kabel Jaringan

Macam-macam kabel jaringan dibagi secara garis besar menjadi 3 jenis yang berbeda, yakni kabel koaksial, kabel pasangan berpilin, dan kabel serat fiber.

Kabel jaringan sendiri merupakan penemuan lain dari seorang penemu yang juga menemukan telepon. Penemu tersebut adalah Alexander Graham Bell.

Berawal dari menjadi kabel jaringan untuk telepon dan juga telegram, kabel jaringan pun digunakan untuk koneksi internet.

Tak jarang kabel-kabel jaringan tadi disebut sebagai kabel LAN atau singkatan dari Local Area Network. Nah, untuk jenis kabel internet secara rinci akan kami bahas di bawah ini. Simak baik-baik, ya.

1. Kabel Koaksial

Macam-macam kabel jaringan yang pertama adalah kabel koaksial. Kabel ini sering juga disebut sebagai kabel sepaksi dan kabel sesumbu karena bentuknya yang seperti lilin dengan sumbunya.

Kabel koaksial terdiri dari empat bagian, yaitu konduktur, isolator dalam, sabuk anyaman, dan jaket bungkus dengan bagian konduktor terletak di area paling dalam dan dibungkus 3 lapisan dari bagian lainnya.

Kabel ini memiliki prinsip kerja untuk menghantarkan arus atau sinyal listik dari sumber ke tujuan. Umumnya, kabel koaksial dipakai untuk jaringan dengan bandwitch yang tinggi.

Adapun beberapa kelebihan dan juga kekurangan dari kabel jaringan ini adalah:

  • Kelebihan kabel koaksial

    – Harga terbilang lebih murah jika dibandingkan dengan jenis kabel jaringan lain
    – Lebih stabil dan tidak mudah kehilangan sinyal
    – Transmisi data yang dilakukan lebih cepat ketimbang kabel lain

  • Kekurangan kabel koaksial

    – Memiliki jangkauan yang terbatas
    – Cara pemasangan yang cukup rumit
    – Mengharuskan adanya repeater tambahan
    – Biaya untuk perawatan yang terbilang tinggi

2. Kabel Pasangan Berpilin (Twisted Pair)

Macam-macam kabel jaringan selanjutnya adalah kabel pasangan berpilin atau yang sering disebut juga kabel twisted pair.

Sesuai dengan namanya, kabel ini terdiri dari beberapa bagian kabel yang lebih kecil dan berpiiln di dalamnya dan kemudian dibungkus oleh bagian luarnya.

Cara kerja kabel ini pun mirip dengan kabel koaksial, yaitu menghantarkan arus listrik dari sumber ke tujuan. Beberapa jenis dari kabel twisted pair adalah sebagai berikut:

a. UTP (Unshielded Twisted Pair)

Kabel pasangan jenis unshielded ini terdiri dari 4 pasang kabel berpilin tanpa adanya pelindung atau shield di dalam kabel. Maka dari itu, kabel jenis unshielded tergolong kabel yang rentan tehadap radiasi medan magnet dan juga
voltase yang tinggi.

b. FTP (Foiled Twisted Pair)

Jenis kabel twisted pair kedua adalah foiled twisted pair. Berbeda dengan UTP, FTP memiliki pelindung atau shield berupa aluminium foil yang berfungsi untuk melindungi interfensi elektromagnetik dari sekeliling kabel.

c. STP (Shielded Twisted Pair)

Jenis ketiga dari kabel internet model twisted pair adalah shielded twisted pair. Pada kabel jenis STP ini terdapat adanya pelndung berupa selubung pembungkus tembaga atau aluminium foil yang berguna untuk mengurangi gangguan elektromagnetik.

  • Kelebihan kabel twisted pair

    – Kecepatan jaringan bervariasi mulai dari 10 Mbps hingga 10.000 Mbps

  • Kelebihan

    – Hanya menjangkau hingga maksimal 100 meter

3. Kabel Serat Fiber

Macam-macam kabel jaringan yang terakhir adalah kabel serat fiber atau yang sering disebut juga dengan kabel fiber optic.

Kabel ini berbeda dengan dua jenis kabel internet lainnya dikarenakan kabel serat fiber ini terbuat dari serat kaca atau plastic dan bukannya dari tembaga. Serat kaca dan plastic tersebut berukuran sangat kecil yaitu hanya sekitar 120 mikrometer saja, lho.

Untuk kecepatan transmisi datanya sendiri pun jauh lebih cepat dari kabel-kabel lainnya. Kabel ini terdiri dari beberapa komponen, seperti cable jacket, strengthening fibers, coating, cladding, dan core.

Cable jacket merupakan jaket atau pembungkus luar dari kabel yang berfungsi untuk melindungi seluruh bagian kabel. Strengthening fibers adalah pelindung fiber yang berguna untuk menjaga kabel dari benturan-benturan.

Cladding adalah lapisan tipis sebagai pembatas untuk memuat gelombang cahaya untuk ditransmisikan yang mengelilingi core.

Terakhir core atau inti serat optic merupakan medium utama untuk transmisi data yang terbuat dari kaca atau plastic. Adapun kelebihan dan kekurangan kabel serat fiber adalah sebagai berikut:

  • Kelebihan kabel serat fiber

    – Transmisi daya dengan kecepatan tinggi
    – Memiliki jumlah bandwidth yang besar
    – Menjangkau wilayah yang luas
    – Memiliki tingkat keamanan yang tinggi

  • Kekurangan kabel serat fiber

    – Rentan mengalami ganguan apabila tidak sengaja terkekuk
    – Harga kabel jauh lebih mahal ketimbang 2 kabel lainnya
    – Pemasangan yang rumit dan biaya mahal
    – Jika mengalami gangguan tidak bisa diperbaiki sendiri dan harus memanggil bantuan teknisi

Jika kamu menginginkan koneksi internet yang cepat dan stabil, sebaiknya kamu menggunakan Moove VPN.

Selain itu Moove VPN juga dapat membuka intenet positif lho! Namun kamu gaperlu kahwatir, karena privasi kamu tetap aman terjaga, karena data pribadi kamu tidak dapat dilacak atau dimata-matai.

Download Moove VPN secara gratis di bawah ini!

Google Play

Nah, macam-macam kabel jaringan internet beserta kelebihan serta kekurangannya sudah kami jelaskan di atas.

Semoga bacaan ini dapat membantumu menambah wawasan tentang kabel jaringan internet dan juga membantumu jika hendak melakukan instalasi kabel sehingga kamu dapat memilih kabel sesuai dengan kebutuhanmu.


Artikel Lainnya


perbedaan proxy dan vpn

Perbedaan Proxy Dan VPN yang Perlu Diketahui

Meskipun mempunyai fungsi yang sama, yaitu dapat menyembbunyikan IP address,…
cara menghapus cache

Cara Menghapus Cache di HP & PC yang Mudah

Beberapa dari kamu mungkin masih ada yang kebingungan mengenai cara…
ipconfig flush dns

Cara Melakukan Flush DNS Cache di Berbagai OS

Pertama-tama, mungkin kamu masih asing dengan istilah flush DNS serta…