Rekomendasi Font Keren Untuk Upgrade Logo Kamu!

Logo yang bagus tentunya kurang lengkap tanpa font yang keren, apalagi bagi kalian yang memiliki usaha. Karena itu sudah kami rangkumkan 10 font keren yang dapat kalian gunakan untuk membuat logo. Yuk disimak!

#MoveWithMoove

font untuk logo

Font yang keren dan bagus merupakan salah satu komponen yang sangat penting dalam sebuah logo. Logo sendiri umumnya merupakan identitas dari suatu brand, perusahaan, atau lembaga yang dapat menjadi tanda pengenal ataupun ciri khas tersendiri.

Peran font dalam sebuah logo adalah untuk membuat tampilan yang berbeda dan khas dari logo lainnya. Selain itu, pemilihan font yang tepat dapat memberikan kesan tersendiri bagi sebuah logo brand. Logo yang unik tentunya akan dapat membuat orang lain menjadi lebih mudah mengingat brand anda.

Rekomendasi Font Keren Untuk Logo Kamu

Saat ini terdapat banyak sekali pilihan font keren yang dapat anda gunakan. Namun, tidak semua dapat cocok digunakan untuk membuat logo. Oleh karena itu, kami telah merangkumkan untukmu beberapa jenis yang unik sehingga dapat membuat logomu menjadi semakin apik. Simak yuk!

1. Minimalust

font keren

Minimalust merupakan salah satu font keren karya anak bangsa yang sangat keren untuk digunakan dalam pembuatan logo. Ini termasuk kedalam serif vintage minimalis dengan tepian halus yang terinspirasi dari tulisan tangan dan percetakan vintage. Kesan vintage yang dibawa dalam Minimalust ini menjadikannya cocok untuk menjadi logo dengan kesan vintage ataupun retro.

2. Garamond

font keren

Garamond merupakan salah satu jenis serif yang ekspresif dan keren. Font serif sendiri merupakan salah satu jenis font unik yang banyak digunakan dalam pembuatan logo.

Salah satu logo yang menggunakan Garamond ini adalah American Eagle, dimana ditampilkan kesan yang minimalis dan elegan. Selain itu, Garamond ini juga cukup timeless dan dijamin keren.

Baca Juga : Mau Bekerja? Yuk Cari Lowongan Kerja Secara Online!

3. Choplin

font keren

Choplin merupakan salah satu font keren yang memiliki kesan modern, kuat, dan minimalis. Choplin ini biasanya digunakan untuk layout fotografi dan logo untuk menunjukan branding yang jelas dan tegas. Umumnya Choplin digunakan sebagai logo buku seperti majalah.

4. Cervantes

jenis font unik

Cervantes merupakan salah satu jenis huruf yang memiliki nuansa mirip dengan tulisan tangan. Cervantes ini seringkali digunakan dalam desain logo, branding, dan juga iklan karena memberikan kesan yang hangat dan rapih.

Catatan Editor

Ingin koneksi internet kamu lancar dan stabil? Kamu bisa menggunakan Moove VPN loh guys! Dijamin koneksi internet kamu akan bebas hambatan dan juga privasi akan aman terjaga.

DapatkanĀ Moove VPNĀ di bawah ini!

Google Play

5. Bodoni

font untuk logo

Bodoni merupakan salah satu pilihan yang dapat anda gunakan dalam logo. Bodoni ini memiliki ciri khas garis yang kontras tebal-tipis, dimana hal ini memberikan kesan unik tersendiri. Beberapa brand yang menggunakan ini dalam logo mereka adalah Calvin Klein dan Vouge. Bodoni ini sangat cocok untuk digunakan sebagai logo fashion.

6. Blenda Script

font unik

Blenda Script memiliki tampilan bold dan artistic, sehingga dapat memberikan kesan yang elegan secara tidak berlebihan dalam sebuah logo. Biasanya, dalam pembuatan logo minimalis, Blenda Script ini disandingkan dengan background berwarna yang polos.

7. Helvetica

font unik

Helvetica merupakan salah satu pilihan yang sederhana dan memberikan kesan professional. Helvetica ini cocok untuk digunakan dalam menulis logo yang cukup panjang karena jarak antar huruf yang cukup sempit sehingga akan terlihat lebih padat.

8. Southwave

font unik

Southwave merupakan salah satu font unik yang ditulis dalam bentuk kaligrafi modern dengan fitur OneType. Ini sangat cocok untuk digunakan dalam desain acara pernikahan, t-shirt, logo, stiker, dan lainnya karena memiliki aneka karakter, simbol, dan dukungan multi bahasa. Selain itu, Southwave ini juga sangat cocok untuk digunakan sebagai logo sebuah brand makanan.

9. Frutiger

font unik

Frutiger merupakan salah satu font sans serif yang memiliki ciri khas huruf yang jelas dan tidak terlalu berdempetan. Font ini merupakan salah satu font yang sangat terkenal di swiss dan menjadi salah satu font unik keren yang dapat anda gunakan dalam logo kalian.

10. Reckoner

font untuk logo

Reckoner merupakan salah satu font yang terinspirasi dari sans serif popular dengan sentuhan modern dengan tetap mempertahankan kesan tradisional. Meskipun demikian, Reckoner ini cocok untuk digunakan dalam desain logo modern dan futuristic.

Nah, itu tadi beberapa font yang dapat kamu gunakan untuk membuat logo kamu makin oke. Tunggu apa lagi? Yuk segera buat logomu sekarang!


Artikel Lainnya


perbedaan proxy dan vpn

Perbedaan Proxy Dan VPN yang Perlu Diketahui

Meskipun mempunyai fungsi yang sama, yaitu dapat menyembbunyikan IP address,…
cara menghapus cache

Cara Menghapus Cache di HP & PC yang Mudah

Beberapa dari kamu mungkin masih ada yang kebingungan mengenai cara…
ipconfig flush dns

Cara Melakukan Flush DNS Cache di Berbagai OS

Pertama-tama, mungkin kamu masih asing dengan istilah flush DNS serta…